Ticker

6/recent/ticker-posts

Ini dia! Makanan Indonesia yang mendunia

 


Hallo jagadians!! Apa kabar? Semoga baik baik saja dan terhindari dari corona, kali ini kita akan membahas seputar makanan Indonesia yang telah mendunia. Banyak makanan Indonesia yang telah go internasional. Apa saja makanan itu? Mari kita bahas

 

Nasi goreng

 

Nasi goreng adalah makanan khas Indonesia banget, nasi goreng sangat jarang ditemukan di luar negeri. Nasi goreng juga salah satu menu favorit mantan presiden amerika yaitu barrack Obama. Nasi goreng banyak diketahui setelah presiden Obama menyebutkan makanan favoritnya saat berada di Indonesia.

 

Pada acara world expo shanghai china 2010 nasi goreng menjadi hidangan menarik saat acara tersebut. Di acara tersebut nasi goreng di hidangkan sebanyak 700 porsi dan terjual habis. Nasi goreng salah satu makanan indonesia yang go internasional.

 

Rendang

 

Rendang? Siapa yang tidak tau rendang makanan khas asal sumatera barat yang juga go internasional. Rendang adalah salah satu menu favorit yang di hidangkan disaat acara acara internasional atau festival yang berbau internasional.

 

Rendang menjadi makanan terlezat di dunia versi cnn pada tahun 2011. Di tambah lagi rendang juga jadi sorotan oleh chef terkenal yaitu Gordon ramsey. Gordon ramsey juga mencoba memasak rendang yang di tayangkan di channel national geographic. Masakan rendang pun menjadi mendunia.

 

Sate ayam

 

Kali ini makanan yang go internasional adalah sate ayam. Sate ayam juga membius selera masyarakat luar negeri. Sate ayam yang terkenal khas madura ini mengikuti festival makanan di china tahun 2013.

 

Pada festival tersebut ada banyak makanan khas dari beberapa negara yang ikut, tetapi makanan sate ayam menjadi daya Tarik yang paling banyak diminati oleh masyarakat setempat dan terjual abis.

 

Indomie

 

Siapa yang tidak tau indomie, indomie salah satu makanan cepat saji favorit bagi anak anak kost di Indonesia. Indomie juga telah go international dan sudah banyak dieskpor ke negara luar. Ada sekitar 80 negara yang telah menjual indomie dan indomie juga dapat ditemukan di supermarket luar negeri.

Nah itulah beberapa makanan Indonesia yang telah go internasional. Masih ada banyak lagi makanan yang go international. Berikan komentarmu dibawah makanan favorit kamu apa?  

 


Posting Komentar

0 Komentar