Ticker

6/recent/ticker-posts

Harus Tahu! Inilah Gua Hira Tempat Nabi Muhammad Mendapatkan Wahyu

Assalamualaikum wr wb semua, gua hira udah tau dong pastinya gua hira merupakan sebuah gua yang berada di puncak jabal nur, gua hira ini letaknya berada di negara Arab Saudi, Mekkah,  karena letak gua nya yang berada pada tebing yang menanjak yang cukup curam tapi tidak terlalu tinggi, untuk bisa naik ke atas maka setiap orang harus mempunyai fisik yang kuat.

Gua hira merupakan sebuah tempat yang berukuran kecil memiliki ukuran sekitar 1,5 x 2,5 meter dam tinggi sekitar 2 meter, gua hira sendiri letaknya berada di puncak jabal nur, Arab Saudi, Mekkah, bisa dibilang merupakan sebuah tempat yang bersejarah bagi umat islam kenapa bisa begitu karena di gua hira inilah Nabi Muhammad SAW menerima wahyu pertama kali dari Allah SWT melalui malaikat Jibril AS.

Nabi Muhammad SAW menerima wahyu di umur 40 tahun dan telah menyendiri di gua hira hingga datang malaikat Jibril yang menyerupai manusia membawa wahyu dari Allah untuk Nabi Muhammad SAW, dengan turun nya wahyu pertama alquran ini kemudian menandai dimulai nya periode kenabian, untuk berapa tanggal nya beberapa ulama meyakini peristiwa itu sekitar bulan Rabiul awal pada tanggal 8 atau 19, kemudian ada juga yang berpendapat pada bulan Rajab tanggal 17 atau 27, dan pada bulan Ramadhan tanggal 17, 21, atau 24.

Awal mula wahyu datang ke Nabi Muhammad SAW adalah melalui mimpi yang benar saat tidur kemudian nabi Muhammad SAW bermimpi hingga dianugerahi kecintaan untuk menyendiri, lalu dipilihlah gua hira dan ber tahanuts yaitu ibadah di malam hari dalam beberapa waktu hingga datang lah Al-Haq saat nabi sedang di gua hira saat itu malaikat Jibril sambil berkata : “Iqra atau Bacalah”, setelah mendapat wahyu dari malaikat Jibril nabi Muhammad pulang dalam keadaan gelisah dan ketakutan dan setelah nya mulai menceritakan peristiwa yang terjadi ke istrinya yaitu Khadijah binti khawailidh, sejak saat itulah wahyu terus turun secara bertahap dan menandai dimulai nya peradaban islam. 

 

Itulah dia sedikit tentang gua hira tempat dimana nabi Muhammad SAW mendapatkan wahyu pertama dari Allah SWT melalui malaikat Jibril, semoga dengan membaca artikel ini semakin membuat kita senang dan penasaran tentang sejarah dalam islam.

 

Posting Komentar

0 Komentar