Ticker

6/recent/ticker-posts

Tahukah Anda ? Museum Ghibli Dibuka Kembali pada bulan September !

    Siapa disini penggemar Animasi Ghibli ? yang didalamnya terdapat film My Neighbor Totoro, Princess Mononoko, atau Spirited Away .Tentunya ada tempat yang wajib kamu kunjungi ketika kamu hendak berlibur ke Jepang, yaitu mengunjungi Museum Ghibli. Dimana museum ini akan kembali dibuka pada September ini. Menarik bukan ? Penjualan tiket umum dimuali dari tanggal 25 Agustus dengan pengunjung,dan  jam operasional terbatas.

        Museum Ghibli ini secara bertahap awalnya akan mulai persiapan buka pada tanggal pertengahan Juli, dengan tujuan persiapan untuk dibuka kembali lagi pada September. Museum ditutup awalnya pada 25 Februari lalu, karena  untuk mencegah penyebaran COVID-19. Penutupan ini bekerja sama dengan Kota Mitaka.  Pada saat itu, pihak museum hanya akan membuka pembelian tiket untuk penduduk Kota-kota setempat dalam bentuk gambar acak yang jumlahnya terbatas. Museum akan melanjutkan metode seperti ini hingga akhir Agustus. Situs web resmi Museum Ghibli, menjelaskan bahwa museum yang didedikasikan untuk anime Studio Ghibli ini , akan mengizinkan setiap pembelian umum tiket ke museum mulai tanggal 25 Agustus, dengan rencana pembukaan kembali untuk umum itu di bulan September. Namun tetap akan membatasi jumlah pengunjung pada satu waktu, serta jam kunjungan dan operasionalnya untuk meminimalkan risiko penyebaran penyakit baru virus corona (COVID-19).Bahkan setelah dibuka kembali tahun ini, museum berencana untuk tutup kembali pada bulan November dan Desember untuk pemeliharaan dan pembersihan  fasilitas yang biasanya tidak dapat dilakukan sepanjang tahun. Museum ini sebenarnya akan memulai kembali operasinya secara penuh di tahun baru.

 Museum Animasi mana lagi kah yang kalian tahu ? Yuk share di kolom komentar yaa..

Posting Komentar

0 Komentar