Ticker

6/recent/ticker-posts

Nostalgia 10 Kartun Masa Kecil Anak 90an

 Untuk anak 90 sampai 99 yang sekarang sudah pasti remaja dan dewasa pasti punya kartun favorite saat masa kecil. Setiap pagi atau sore kartun favorite nya selalu ditunggu - tunggu. Itu adalah kenangan anak 90an yang sangat indah dan pasti selalu dirindukan. 

Serial kartun televisi anime maupun Nickledeon sangat banyak sekali kita temukan pada waktu itu. Saat ini kartun favorit kita banyak yang sudah tidak tayang lagi di televisi.

Kali ini jagadmedia akan membawa kamu ke masa itu untuk mengenang kartun favorit anak 90an. Mari kita mengenang masa itu :

1. The Adventures of Jimmy Neutron


Diserial kartun ini mempertontonkan seorang anak jenius yang bisa menciptakan sebuah alat ataupun hal-hal yang menakjubkan.

2. Captain Tsubasa


Kali ini yang suka dengan bola pasti tau dong dengan kartun yang satu ini. Yap, dia adalah seorang anak yang sangat jago bermain sepakbola. Sampai-sampai kalian main ps juga bermain Tsubasa kan? Di kartun ini tidak hanya Tsubasa saja loh yang jago, ada kipernya juga Wakabayashi yang sangat jago menjaga gawang.

3. Dragon Ball


Karakter di Dragon Ball yang kita ingat pasti Goku kan, yang mencari 7 bola naga dengan berbagai macam rintangan yang dia hadapi. 

4. Detektif Conan


Seorang anak yang hebat dan kritis sangat digemari banyak anak 90an, sampai-sampai mengkoleksi komiknya. Siapa yang saat ini masih ada koleksian komiknya? 

5. Avatar Aang


Dengan rambut botaknya dan ada panah berwarna biru kalian pasti tau kan dengan jurus apa aja yang dia punya. Dia menguasai angin, air, api, dan udara. Waah sangat seru ya untuk ditonton. 

6. Hamtaro


Sangat lucu ya melihat tingkah hamster ini. Sampai-sampai membeli hamsternya.

7. One Piece


Pebajak laut yang mempunyai tubuh lentur bak karet ini sangat banyak penggemar nya loh. Komiknya juga super banyak. Perjalanan Luffy dan teman-temannya mencari harta karun ini sangat seru untuk ditonton.

8. Scooby Doo


Serial kartun ini menceritakan tentang anjing Scooby dan teman-temannya Shaggy, Fred, Velma, Daphne dalam memecahkan masalah.

9. ChalkZone


Kapur ajaib yang membuat karakternya Rudy Tabuti bisa ke dunia kapur. Apapun yang di gambarnya di papan tulis akan menjadi tercipta di dunia kapur.

10. Sailor Moon


Kartun yang ini idolanya kaum hawa ni. Karakternya yang cantik-cantik dan memiliki kekuatan super yang sangat di nantikan untuk di tonton. 

Posting Komentar

0 Komentar