Ticker

6/recent/ticker-posts

Asyik! Pekerjaan lebih mudah dengan Office Tab!


JagadMedia – Halo Jagad Readers! Kali ini mimin akan membagikan sebuah tips & trick untuk kamu, bagaimana memudahkan membuka dan bekerja pada beberapa aplikasi Microsoft Office sekaligus. Aplikasi ini bernama Office Tab. 

Dalam dunia perkantoran saat ini, Microsoft Office merupakan aplikasi wajib yang tentu harus dikuasai. Karena sebagian besar orang menggunakan aplikasi ini dan sudah sangat akrab sejak dikeluarkanya Microsoft Office pada rilis pertamanya. Selain karena banyaknya fitur yang disajikan, aplikasi ini sangat user friendly

Namun, untuk jumlah pekerjaan yang menumpuk tentu saja kita akan kewalahan untuk membuka berbagai dokumen sekaligus. Oleh karena itu, Office Tab membuat plug-in untuk aplikasi Microsoft Office tersebut, agar dapat membuka beberapa dokumen secara bersamaan.

 Office Tabs ini bisa kamu download secara GRATIS! Namun, hanya mendukung fitur untuk aplikasi Microsoft Word, Power Point, dan Microsoft Excel saja. Untuk fitur terlengkapnya, kamu harus berlangganan Office Tabs Enterprise dan membayarnya setiap bulan.

 Cara memasangnya gak pake ribet, cukup install Office Tab, setelah itu akan muncul ribbon secara otomatis untuk pengaturan Office Tab kamu. Kemudian muncul tab tempat dokumen kamu deh. Caranya sama kayak pindah tab di browser kamu, mudah kan?

 Fitur ini memudahkan kamu banget, selain membuka berbagai dokumen secara bersamaan, kamu bisa rename file di tab tersebut. Kemudian, kamu bisa save dokumen yang kamu buka tersebut secara bersamaan hanya dengan satu klik. Wah, jadi bisa bekerja secara multi-tasking deh. Nah dalam bekerja menggunakan aplikasi seperti Microsoft Office, sering kali kita membuka beberapa tab sekaligus. Sering kali pula tab yang telah kita buka dalam jumlah lebih dari satu akan tertutup dengan tab yang kita buka terakhir kali. Office Tab akan memunculkan file yang kita buka lebih dari satu secara bersamaan pada line atas atau bawah, tergantung keinginan kita. Sehingga, kita melihat dan bisa langsung membuka tab yang lain.

 Aplikasi Office Tab ini hampir mendukung semua versi untuk Microsoft Office. Untuk kalian yang pekerja kantoran dan menggunakan Microsoft Office sebagai aplikasi penunjang, mimin akan bilang bahwa Office Tab sangat di rekomendasikan agar semakin memudahkan kamu dalam bekerja, dan mempersingkat waktu.

 Sekian tips & trick untuk software kali ini, bagaimana pendapat kamu tentang aplikasi Office Tab yang satu ini? Jangan lupa berikan komentar dibawah ini ya. Terima kasih dan sampai jumpa pada artikel selanjutnya!

Posting Komentar

0 Komentar