Ticker

6/recent/ticker-posts

Software Animasi Untuk Presentasi?

 

JagadMedia - Eyyo Jagadians! Terkadang kita mungkin sangat jenuh melihat slide presentasi yang begitu-begitu saja. Bagaimana jika kita bisa menambahkan animasi yang unik ke dalam slide presentasi tersebut? Mungkin akan terasa lebih menyenangkan bukan?

Berikut beberapa software animasi untuk melakukan presentasi!

1. Prezi


Prezi merupakan sebuah software untuk presentasi berbasis internet. Selain untuk melakukan presentasi, Prezi juga dapat digunakan sebagai alat untuk mengeksplorasi dan berbagi ide di sebuah kanvas virtual. Yang membuat unggul dari Prezi adalah karena software ini menggunakan en: Zooming User Interface (ZUI), yang dimana memungkinkan user Prezi dapat memperbesar dan memperkecil tampilan media presentasi mereka.

2. Haiku Deck


Haiku Deck merupakan sebuah perusahaan yang telah berkembang di bidang cloud-based app, yang dimana membantu usernya untuk berpresentasi. Perusahaan ini didirikan pada tahun 2010 oleh Adam Tratt dan Kevin Leneway di Seattle, Washington. Perusahaannya telah berkembang dan dapat dioperasikan pada web dan perangkat iOS. Software ini datang dengan jenis font, layouts, filters, ribuan template, jutaan gambar lainnya dan beberapa tools tambahan untuk membantu si kreator.

3. Visme


Visme juga merupakan cloud-based pembuat konten visual dan sebuah platform kolaborasi yang menyediakan untuk profesional, brand content yang tak ada habisnya. Dari presentasi dan infografis yang menarik hingga dokumen, video dan grafik. Visme membantu tim dan individu untuk mengukur adn mengontrol pembuatan konten mereka dengan memusatkan semua asetmedia ke satu lokasi yang mudah di akses.

4. PowToon


PowToon merupakan software web-based animasion yang mengizinkan usernya untuk membuat presentasi animasi dengan memanioulasi gambar yang sudah tersedia, fitur import, musik yang tersedia dan voice over. PowToon menggunakan mesin Apache Flex untuk menghasilkan file XML yang dapat di putar secara online, export ke YouTube atau download sebagai file MP4.

5. VideoScribe


VideoScribe merupakan sebuah software untuk membuat animasi papan tulis dengan otomatis. Diluncurkan pada tahun 2012 oleh perusahaan UK yaitu Sparkol. Pada 2013 telah mencapai lebih dari 100,000 pengguna. VideoScribe adalah software yang dapat kamu gunakan untuk membuat desain animasi.

Posting Komentar

0 Komentar