Ticker

6/recent/ticker-posts

Budaya Batak Pada UMKM di Sekitar Danau Toba


 

Pernahkah anda mendengar tentang suku Batak? Suku Batak merupakan salah satu suku di Indonesia yang berasal dari Sumatera Utara. Suku Batak dikenal sebagai suku yang unik karena memiliki banyak sekali marga. Selain itu, masakan khas suku Batak juga dikenal unik karena cara mengolahnya. Naniura, Naniarsik, dan Natinombur, merupakan beberapa contoh makanan khas Batak yang dikenal banyak orang. 

Dalam membuat suatu usaha,tentunya kita bisa menambahkan ciri khas dari budaya yang kita miliki. RM Khas Batak Tiurma Siboro adalah salah satunya.Rumah Makan ini dimiliki oleh Floratson Siboro, seorang pengusaha rumah makan. Beliau meneruskan usaha keluarga yang sudah ada sejak lama yaitu berjualan hidangan khas Batak bagi pengunjung di sekitar danau Toba. Rumah Makan ini berada di Parapat,Sumatera Utara. Beberapa contoh hidangan yang disajikan adalah ikan arsik, ikan bakar, ayam, dan lain-lain. Untuk bahannya sendiri, beliau telah bekerja sama dengan orang yang disebut "toke", maksudnya adalah orang yang biasanya akan mengumpulkan bahan-bahan dalam jumlah besar untuk dijual kembali pada pedagang lainnya. 

Dalam situasi pandemi ini, beliau pernah merasa kesulitan dalam mengatur harga makanan karena naiknya harga bahan baku tetapi pelanggan tidak mengetahuinya. Tak jarang ketika beliau memberitahukan harga, pelanggan mengira harga tersebut terlalu mahal. Sulitnya distribusi bahan baku dikarenakan pembatasan juga mempengaruhi kelancaran berjalannya UMKM ini. Ketika aturan diberlakukan kembali, maka akan sangat sedikit pelanggan yang datang sehingga UMKM ini tidak mendapat penghasilan yang baik. 

Pada hari-hari besar sebelum pandemi, UMKM ini selalui ramai pembeli. Bahkan tak jarang beliau harus menambah porsi bahan melebihi yang biasanya. Selain itu, tak jarang ada pesanan untuk UMKM ini dalam jumlah yang besar ketika ada tamu penting atau pejabat yang sedang berkunjung ke Parapat.

UMKM ini tidak melakukan promosi dalam skala besar karena tempatnya juga memang strategis karena berada di persimpangan jalan dan di seberang SPBU. 

"Meskipun situasi sedang sulit, yang penting kita berusaha saja dan berdoa pada Tuhan, yang harus dilakukan adalah percaya",ucap beliau. 

Posting Komentar

0 Komentar